Gaek Putra Ananda atau yang biasa Coach Ali sebagai pelatih mengatakan “Semua pemain sudah siap dalam segi fisik, teori dan skill yang dimiliki seluruh pemain, semoga semua instruksi dari pinggir lapangan bisa berjalan dan teralisasi dengan baik oleh para pemain yang masuk dalam Line up saya di lapangan nanti,” tambahnya.
Agusmanto sebagai kapten Tim akan memimpin dilapangan dan menjadi pemain paling senior yang bisa memotivasi pemain lainnya. Palembang Super League 2018/19 secara resmi digelar di Palembang dan serentak dengan kota-kota besar lainnya di Indonesia mulai tanggal 15 Desember 2018, Semoga terjaring bibit-bibit pemain yang bisa berkancah di sepak bola nasional kelak. (eh)
Editor : mahardika













