KORDANEWS-Novotel Palembang yang merupakan international chain hotel pertama yang ada di Palembang memberikan promo menarik pada perayaan khusus bulan Desember yaitu Hari Ibu. Khusus 22 Desember 2018 Novotel Palembang mengadakan promo Mother’s Day yaitu memberikan diskon di The Square Restaurant dan Orient Restaurant sebesar 50% untuk semua makanan dan minuman dengan mengajak serta Ibu.
Hal ini disampaikan *Wendy Natasha selaku Marketing Communication Manager kepada KordaNews mengatakan “*Satu lagi bentuk apresiasi dari Novotel Palembang adalah bagi tamu wanita yang menginap ditanggal 22 Desember 2018 akan mendapatkan cupcake menarik yang dibuat langsung oleh Executive Chef kami” jelasnya (19/12)
Lebih lanjut dikatakannya, Novotel Palembang memiliki dua restaurant dengan hidangan yang menggugah selera. The Square Restaurant yang menawarkan makanan Indonesia maupun makanan western terletak dilantai dasar dengan pemandangan kolam renang ditambah taman tropis yang memberikan kesan sejuk dan menyatu dengan alam.













