Windi juga mengatakan adanya kemungkinan hujan abu yang mengarah ke Cilegon dampak aktivitas aktif anak Gunung Krakatau. “Mungkin saja, karena anak Gunung Krakatau sampai saat ini masih mengalami erupsi dan arah serta kecepatan angin mengarah ke Kota Cilegon,” terang Windi.
Windi juga mengimbau untuk masyarakat dan wisatawan tidak diperbolehkan mendekati kawah dalam radius dua kilometer dari kawah. Gunung anak Gunung Krakatau yang terpantau diselimuti awan gelap hingga pukul 18.00 WIB, Rabu (26/12/2018). (net)
Editor: Janu













