KORDANEWS – Preman Pensiun di Layar Lebar akan segera tayang di bioskop pada 17 Januari 2019 mendatang. Sang sutradara, Aris Nugraha merilis trailer resmi film tersebut di akun youtube miliknya pada 26 Desember 2018.
Dalam trailer film tersebut, memperlihatkan sebuah adegan yang mana ceritanya kang Mus dan beberapa anak buahnya mengalami penurunan usaha dan bisnis mereka masing-masing. Adapun timbul masalah baru anak Kang Mus tumbuh beranjak remaja sudah mengenal cinta.
Gobang kembali ke Bandung, mengundang teman-temannya, para mantan preman untuk bertemu kembali. Mereka yang diundang adalah Ujang, Murad, Pipit, Cecep, Bohim, Mang Uu, Dikdik dan Joni sedangkan Dikdik tidak jadi datang karena masalah dengan istrinya.
https://www.youtube.com/watch?v=-SgSCiJT19o
Dalam pertemuan yang disebut “reuni kecil-kecilan” itu, Gobang meminta bantuan teman-temannya untuk melakukan penyelidikan, siapa pelaku pembantaian terhadap adik iparnya hingga tewas. Pelaku pembantaian kemudian diketahui adalah Darman dan kawan-kawan yang hanya sebagai orang suruhan.













