Sumsel

Safari Jumat, HD Serap Aspirasi Warga Bukit Lama

×

Safari Jumat, HD Serap Aspirasi Warga Bukit Lama

Share this article

KORDANEWS-Gubernur Sumsel Herman Deru terus menjalankan agenda rutinnya melakukan Safari Shalat Jumat bersama pejabat di lingkungan Pemprov Sumsel. Pada Jumat (4/1) kali ini HD melakukan safari di Masjid Ar Rahma Tiga Putri Jalan PDAM Tirta Musi Bukit Lama.

Dikatakan HD, safari shalat Jumat ini sudah diagendakan sejak dirinya dilantik menjadi Gubernur Sumsel 1 Oktober 2018 lalu. Namun kegiatan serupa juga telah dilakoninya sejak menjadi Bupati OKU Timur.

Selain kewajiban sebagai umat muslim, safari seperti ini menurutnya efektif meningkatkan silaturahmi antara kepala daerah dan warga. Dengan melakukan safari hingga ke pelosok-pelosok, HD mengaku diuntungkan karena bisa langsung menyerap keluhan dari warga.

“Kebiasaan Safari Jumat ini saya lakukan sejak 14 tahun lalu. Mulai saya menjabat menjadi Bupati, tidak lagi menjabat bahkan menjadi gubenur pun saya terus lakukan,”tuturnya.

Safari Jumat ini sangat penting baginya karena bisa menjadi sarana melihat secara langsung serta mendengarkan langsung apa yang menjadi keinginan bagi masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *