Karena didominasi tanaman, Herman Deru berencana menjadikan kawasan itu sebagai tempat edukasi tentang pengetahuan bertani, bercocok tanam dan penelitian holtikultura.
” Ini nanti akan jadi pusat edukasi pertanian dan peternakan. Karena disana nanti akan ada juga pelajaran bagaimana memelihara hewan peliharaaan dan kita ajari juga misalnya bagaimana cara memerah susu,” jelasnya.
Kegiatan reuni ini di hadiri langsung oleh Mantan Walikota Palembang pada periode 1993 – 2003 Drs. H. Husni M.M. Ssi. Usai ramah tamah tersebut Deru mengisi waktu luangnya untuk berolahraga memanah, berkuda dan berkebun bersama warga disekitaran Gandus.
Deru mengajak masyarakat Sumsel saat akhir pekan untuk mampir di perkebunan miliknya. Untuk melihat dan menjajal langsung stable kuda yang diberi nama 3D artinya (Deru Danis Deka).
” Perkebunan ini sudah di bangun sejak 2013. Nanti kalau sudah selesai, silahkan masyarakat Sumsel datang ketempat ini terutama di hari minggu. Disini bisa sebagai lokasi menyalurkan hobi seperti bercocok tanam, berkuda, dan latihan memanah,” tegasnya ketika ditemui disela-sela sesi memanah.
editor : red













