“Saya mengharapkan konsumen yang hadir dapat bergabung dengan komunitas PCX yang saat ini sudah ada di bawah binaan main dealer yaitu Honda PCX Club Indonesia chapter Palembang,” tambahnya.
Lebih lanjut dikatakannya, acara ini diisi dengan informasi aplikasi unggulan Honda yaitu Motorku dan layanan HondaCARE, dan pada puncak acara konsumen diajak mengelilingi kota Palembang melewati ikon baru kota Palembang yaitu Jembatan Musi IV.
Salah satu pereserta yang diundang yaitu Robby memberikan pendapatnya. “Kegiatan gathering ini sangat positif untuk ajang temu kenal antar pengguna Honda PCX. Terima kasih Honda, senang bisa berkendara dengan PCX,” pungkasnya. (eh)
Editor : mahardika













