Diakuinya, ingin menjadi DJ itu karena kesukaannya dengan musik yang sudah menjadi hobby yang menghasilkan dan juga pengen menjadi wanita multi talent juga. “Musik itu bisa menghibur dan saya kalau melihat orang terhibur, ada rasa kepuasan dan kesenangan tersendiri” paparnya.
Menurutnya, waktu luang yang didapatnya sekarang ini hanyalah untuk istirahat dan bersantai selanjutnya kembali berlatih meracik musik DJ.
Untuk meraih sukses yang sedang dikejarnya, ia mempunya motivasi yang kuat seperti diungkapkannya “Kunci sukses itu yakin dan berkomitmen, jangan malas, sombong, pelit dan jangan lupa sedekah serta jangan pantang menyerah dan selalu semangat” pungkasnya. (eh)
Editor : Chandra













