HeadlineSport

Morata Borong Gol, Untuk Kemenangan Atletico Madrid

×

Morata Borong Gol, Untuk Kemenangan Atletico Madrid

Share this article

Morata hanya butuh tiga menit untuk mencetak gol keduanya pada laga itu. Berawal dari tendangan bebas yang dilepaskan Koke, eks penyerang Juventus, Real Madrid dan Chelsea tersebut kembali memenangkan duel udara atas bek-bek Sociedad.

Sociedad sendiri bukannya tanpa peluang, mereka setidaknya tercatat melepaskan tiga tendangan ke arah gawang Atletico. Namun peluang yang didapatkan Sandro Ramirez cs masih terlalu mudah digagalkan oleh Jan Oblak.

Namun Atletico Madrid harus kehilangan Koke pada babak kedua. Gelandang andalan Simeone itu mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke-62. Namun Sociedad tak mampu memanfaatkan situasi tersebut dan skor 2-0 untuk kemenangan Atletico tetap bertahan hingga akhir pertandingan.

Kemenangan itu membuat Atletico tetap beradad di posisi kedua klasemen Liga Spanyol saat ini. Skuad asuhan Diego Simeone menempel Barcelona yang berada di puncak dengan 60 angka, atau selisih tujuh angka dari Atletico Madrid.

Editor : Jhonny

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *