KORDANEWS — Sebagai Disc Jockey (DJ) Mitha Jlo, yang memiliki sepak terjang cukup bagus dalam profesinya, tak jarang dirinya ini memilki jadwal manggung yang padat dalam satu bulan. Walapun begitu, wanita yang mempunyai paras cantik ini ternyata masih single parent.
“Aktifitas saya sekarang ini masih tetap sebagai seorang DJ, pada bulan ini full dari awal sampai akhir bulan setelah dari Palembang, tampil di Pekanbaru, Jakarta kemudian berakhir di Cilegon, “Ujar Mitha Jlo, saat dibincangi Kordanews, Sabtu (23/3).
Saat ditanyai, mengenai asmara diakuinya saat ini dirinya masih ingin fokus terhadap karirnya di DJ, tapi wanita yang lahir di Garut mengungkapkan bahawa tidak menutup kemungkinan ingin memiliki pasangan idaman.
“Fokus dululah, ingin lebih memajukan karir di dalam DJ. Tapi kalau memang ada pria sesuai kriteria saya, akan di jalani, “Ujar, Mitha Jlo yang juga menjabat sebagai staf ahli humas di organisasi Persatuan Disc Jockey Indonesia (PDJI) Jakarta.
Untuk kriteria laki-laki idaman, Mitha Jlo tidak terlalu menuntut banyak yang terpenting dapat memahami dia dan dapat memberikan kasih sayang terhadapnya juga sama keluarganya terutama anaknya.













