PolitikSumsel

KPUD Muara Enim Pastikan Surat Suara Siap Didistribusikan

×

KPUD Muara Enim Pastikan Surat Suara Siap Didistribusikan

Share this article

 

KORDANEWS – Surat suara untuk Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif di Kabupaten Muara Enim sudah dalam tahap pengepakan per TPS.

Para pegawai KPU tampak tengah menghitung surat suara sebelum dimasukkan dalam amplop sesuai kebutuhan masing-masing TPS.

 

Ketua KPU Muara Enim, Ahyaudin mengatakan pengepakan telah dilakukan sejak 28 Maret lalu. “Pelipatan dilakukan selama 10 hari pada 17-27 Maret dengan bantuan 260 orang. Setelah itu kita langsung melakukan pengepakan, mudah-mudahan dua hari ini selesai,” ujar Ahyaudin, Selasa (02/04).

 

 

Dirinya mengatakan, untuk proses pendistribusian logistik pemilu dijadwalkan H-5 pelaksanaan Pemilu dengan prioritas daerah jauh dan medan sulit. Pihaknya menargetkan H-3 logistik Pemilu sudah sampai ke PPK.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *