NusantaraPolitik

Surya Paloh dan Prananda Berorasi di Hadapan Puluhan Ribu Warga Sumut

×

Surya Paloh dan Prananda Berorasi di Hadapan Puluhan Ribu Warga Sumut

Share this article

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengapresiasi kedamaian antar suku dan agama yang ada di Sumut. Harmonisasi perbedaan mampu terwujud dengan baik di Sumut khususnya di Kota Medan.

“Kita bergandengan tangan satu sama lain dalam masyarakat majemuk dan heterogen, ini tentu krbanggaan kita bersama,” tutur Surya.

 

Surya juga mengingatkan, 13 hari jelang dilaksanakannya Pemilu serentak 2019 tidak ada alasab bagi masyarakat Indonesia khususnya Sumut untuk tidak golput. Surya mengimbau masyarakat Sumut untuk datang ke TPS serta memenangkan Jokowi dan NasDem. Jokowi telah membawa arah kemajuan Indonesia di jalur yang benar.

 

“Negara kita aman, pertumbuhan ekonomi baik maka tidak ada alasan bagi kita untuk tidak bersyukur menrrima apa yang sudah dilakukan Jokowi, kini tugas kita untuk menjaga kebatinan dan persaudaraan safu sama lain,” paparnya.

Melalui NasDem Surya juga meminta agar seluruh kalangan elit bangsa agar mengutamakn semangat persaudaraan berkompetisi dalam Pemilu. Hentikan segala bentuk provokasi yang bisa memecah belah persaudaraan.

 

 

“Mari bersama ciptakan suasana kompetisi yang membangun dan bangkitkan semangat kekeluargaan,” paparnya.

Pada Pemilu 2019 NasDem menargetkan mendapat 6 kursi DPR-RI dari 3 dapil yang ada di Sumut. NasDem juga menatgetkan untuk meraih kursi pimpinan tingkat DPRD provinsi dan kabupaten atau kota.

Provinsi Sumut merupakan provinsi ke-7 pelaksanaan kampanye akbar rapat umum yang dihadiri oleh Surya Paloh. Pasca Sumut, rombongan Surya Paloh dijadwalkan akan berkampanye di wilayah Jawa Timur.

 

Editor : Chandra

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *