Posisi dua diantara Rookie yaitu Bagnaia. Murid Rossi yang memperkuat Pramac Ducati ini finis ke-9 di Texas.
Dia juga memperlihatkan progres karena di Qatar berada di posisi ke-16 dan finis 14 di Argentina.
Posisi ketiga dipegang oleh pembalap Suzuki, Joan Mir. Dibanding rookie lainnya, dia sudah membalap dengan motor dari pabrikan langsung dan yang terbaru.
Tim yang diperkuatnya, Suzuki, juga kini sudah bisa menang. Mir finis posisi ke-8 di Qatr, namun jeblok di Argentina dan Texas karena gagal finis.
Sedangkan Oliveira membalap untuk tim satelit KTM Tech3. Tiga kali balapan di finis di posisi 17 di Qatar, 11 di Argentina dan 14 di Austin. Oliveira sepertinya sudah mulai adaptasi di MotoGP.
Jadi bukan tidak mungkin gelaran MotoGP tahun ini akan terjadi kejutan.(Ist)
Editor : J.Wick













