“Saya sangat senang bisa meninjau kesini, semoga awal puasa nanti bisa segera digunakan oleh warga sini, dan selalu menjadi masjid kebanggan,” tambah Herman Deru.
Sebagai wujud apresiasinya Herman Deru memberikan bantuan uang sebesar Rp 25 juta. Dia berharap dengan adanya bantuan tersebut perbaikan masjid
Manarul Huda di Desa Kelapa Dua Kecamatan Selat Penuguan segera dapat dirampungkan.
“Karena ini tempat ibadah. Pergunakan sebaik mungkin untuk kepentingan umat,” harap Herman Deru.
Sementara itu Rastam selaku Kepala Desa Kelapa Dua mengucapkan terima kasih dan rasa bangganya pada Gubernur H Herman Deru yang dinilainya
sangat peduli dengan masyarakat terlebih terhadap kepentingan umat.
“Masjid Manarul Huda ini dibangun dengan dana swadaya masyarakat. Karena warga disini sangat mendambakan masjid yang layak,” tandas Rastam.
Editor : Chandra













