HeadlineSumsel

HUT Sumsel ke 73, Herman Deru : Momen Ini Kita Maknai Dengan Instropeksi Diri

×

HUT Sumsel ke 73, Herman Deru : Momen Ini Kita Maknai Dengan Instropeksi Diri

Share this article

KORDANEWS — Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) akan memasuki umur yang ke 73 pada 15 Mei 2019 mendatang, dengan bertambahnya umur Gubernur Sumsel Herman Deru memaknai hal tersebut sebagai momentun untuk mengintrospeksi diri.

“Hari Ulang Tahun Provinsi Sumsel ke 73 ini adalah saat bagi kita untuk bersukaria tapi tidak melupakan tugas dan tanggung jawab kita dan paling utama  jadikan wahana instropeksi diri dan introspeksi institusi. Karena penilaian yang paling objektif itu adalah diri sendiri,”ungkap Herman Deru di sela-sela kegiatan penanaman bibit pohon Ketapang di halaman RS Provinsi Sumsel Siti Fatimah, Jumat (3/5).

Selain itu, Herman Deru juga berharap semua elemen di Sumsel bisa mewujudkan one visi one goal menuju Sumsel Maju untuk Semua serta sejahtera dan berkeadilan.

” Momen ulang tahun ini adalah wadah kita untuk introspeksi. Sumsel ini kaya SDA dan SDM tapi mengapa kemiskinan masih tinggi? Inilah tugas kita bersama memerangi kemiskinan. Mari kita tingkatkan kesejahteraan hingga tercapai angka kemiskinan 1 digit,” tegasnya saat menyampaikan sambutan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *