Namun Liverpool pasti sadar kalau tugas mereka sangat berat. Kalah di Camp Nou, berarti mereka harus main menyerang dan sebisa mungkin menghindarkan gawangnya dari kebobolan. Melawan Messi dan Suarez, itu bukan perkara mudah. Lawan Newcastle saja mereka kemasukan dua.
Liverpool juga terancam kembali tak bisa menurunkan tim terkuatnya. Salah menjadi ‘tumbal’ kemenangan atas Newcastle akhir pekan kemarin, dan kondisinya sekarang berada dalam tanda tanya besar. Firmino juga masih cukup meragukan. Naby Keita pun absen setelah tumbang di leg pertama.
Dipermalukan Celta Vigo
Barcelona Lionel Messi
Bintang Barcelona, Lionel Messi, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Liverpool, Kamis (2/5/2019) dini hari WIB. Barcelona menang 3-0 di Estadio Camp Nou. (AFP / Javier Soriano)
Barcelona sudah sangat siap untuk laga ini, dan itu terlihat dari bagaimana mereka melepas laga kontra Celta Vigo di La Liga. Pilar-pilar pentingnya diistirahatkan. Meski Ousmane Dembele kembali dihantan cedera, itu sepertinya bukan masalah besar buat Barcelona.
Di Anfield, satu gol saja akan membuat posisi Barcelona semakin aman. Itulah yang akan coba mereka kejar.
Musim lalu, Barcelona disungkurkan AS Roma lewat gol tandang di perempat final meski menang cukup telak di Camp Nou pada leg pertama. Barcelona pasti takkan lupa, dan itu mereka jadikan pelajaran berharga.
Kegagalan Liverpool mencuri setidaknya satu gol tandang dari Camp Nou mungkin memang pertanda kalau Barcelona yang bakal lolos ke final.(Ist)
Editor:J.Wick













