Dan bersama Super Junior yang akhirnya lengkap setelah menyelesaikan dinas militer mereka, Kyuhyun pun siap bergabung untuk comeback. Apalagi, comeback grup ini secara utuh telah lama dinantikan penggemar setelah hampir 10 tahun tampil dengan tim yang tak lengkap.
Sementara, untuk kariernya di layar tv, ia dikabarkan sedang dalam pembahasan untuk muncul di MBC “Radio Star,” tvN “Turty Tour”, dan “New Journey to the West”.
Hanya saja, Kyuhyun disebut menolak tawaran untuk kembali ke “Radio Star” sebagai MC, dan sebuah sumber dari tvN mengungkapkan ia akhirnya memutuskan untuk bergabung dengan para pemain “Salty Tour ” dan musim ketujuh dari “New Journey to the West”.
Dalam Salty Tour, Kyuhyun akan bergabung dengan Park Myung Soo, Han Hye Jin, dan Lee Yong Jin muncul sebagai anggota pemeran tetap dan nantinya ditambah sejumlah pemeran baru.(Ist)
Editor:J.Wick













