Sedangkan untuk menilai suatu keabsahan konten akan diputuskan lewat pengadilan.
Laporan itu meminta pula pemerintah Prancis secara spesifik melakukan pengawasan yang lebih ketat pada media-media sosial dan algoritmanya sehingga bisa secara otomatis menghapus konten yang dinilai mengandung kebencian.
Laporan Cedric O itu diterbitkan pada Jumat pagi, 10 Mei 2019, atau beberapa jam sebelum Presiden Prancis Emmanuel Macron dan CEO Facebook Mark Zuckerberg melakukan pertemuan. Keduanya mendiskusikan masalah-masalah yang diungkap dalam laporan Cedric O dan tim tersebut. Dalam kesempatan itu, Zuckerberg menyerukan pemerintah di dunia agar lebih banyak turun tangan mengendalikan internet.(Ist)
Editor :J.Wick













