KORDANEWS – Kolang-kaling merupakan salah satu makanan yang paling banyak dijadikan menu takjil (menu buka puasa) pada bulan Ramadan. Kolang-kaling biasanya dijadikan campuran dalam kolak, es campur dan lainnya. Faktanya, kolang-kaling baik untuk dikonsumsi saat buka puasa.
Kolang-kaling memiliki kandungan air yang cukup tinggi. Kandungan tersebut baik untuk menghidrasi tubuh setelah berpuasa seharian. Selain itu, kolang-kaling juga baik untuk kesehatan tubuh. Melansir dari Times Indonesia, berikut manfaat kolang-kaling:
1. Mencegah Penuaan Dini
Kolang-kaling memiliki kandungan senyawa galactomannan yang dipercaya dapat mencegah penuaan dini. Sebuah studi dalam jurnal Pharmacognosy Research meneliti klaim tersebut. Hasilnya, galactomannan dalam kolang-kaling mampu menghambat tirosinase lebih dari 50 persen. Tirosinase merupakan senyawa yang terlibat dalam sistesis melanin yang dapat memberikan pigmen warna pada kulit. Melanin sendiri menjadi penyebab bintik-bintik hitam pada kulit. Selain itu, galactomannan mampu melawan radikal bebas pemicu penuaan dini.
2. Memperlancar Sistem Pencernaan
Kolang-kaling mengandung sekitar 1,6 gram serat kasar alias serat tidak larut pada tiap 100 gramnya. Serat tersebut dapat mendukung pergerakan sistem pencernaan dan meningkatkan massa feses, sehingga serat yang tidak larut air bermanfaat untuk mengatasi sembelit.













