BudayaSumsel

Ratu Dewa : Para ASN Hari Pancasila ini Diperingati Karena Ada Jiwa Perjuangan  

×

Ratu Dewa : Para ASN Hari Pancasila ini Diperingati Karena Ada Jiwa Perjuangan  

Share this article

Diakui bahwa eksistensi Indonesia baik sebagai bangsa maupun sebagai Negara masih dapat bertahan hingga kini berkat Pancasila. Pancasila sebagai suatu keyakinan dan pendirian yang asasi harus terus diperjuangkan. Keberagaman kondisi geografis, flora, fauna hingga aspek antropologis dan sosiologis masyarakat hanya dapat dirajut dalam bingkai kebangsaan yang inklusif. Proses internalisasi sekaligus pengamalan nilai-nilai Pancasila harus dilakukan dan diperjuangkan secara terus menerus. Pancasila harus tertanam dalam hati yang suci dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

 

 

 

 

Menurutnya, melalui peringatan hari kelahiran Pancasila 1 Juni 2019, Pancasila perlu dijadikan sebagai sumber inspirasi ”politik harapan” dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Kita semua harus terus menerus secara konsisten merealisasikan Pancasila sebagai dasar negara, Ideologi Negara dan Pandangan Dunia yang dapat membawa kemajuan dan kebahagiaan seluruh bangsa Indonesia. Kita bersatu membangun bangsa untuk merealisasikan tatanan kehidupan masyarakat yang rukun, damai, adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan.

 

 

 

 

“Untuk para ASN ini diperingati bahwa karena ada jiwa perjuangan untuk memupuk semangat kedisiplinan sebagai aparatur Negara” jelasnya.

 

 

 

Diakhir upacara dilakukan pembentangan baliho Pancasila Harga Mati oleh para pimpinan Forkopimda dan Pimpinan OPD Kota Palembang. Pembentangan baliho disertai yel-yel Kita Indonesia Kita Pancasila, Pancasila Harga Mati. (eh)

Editor : Jhonny

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *