Headline

Gubernur Sumsel Minta Eratkan Kerjasama di Wilayah Belajasumba

×

Gubernur Sumsel Minta Eratkan Kerjasama di Wilayah Belajasumba

Share this article

 

KORDANEWS — Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengajak para gubernur di pulau Sumatera khususnya yang masuk dalam wilayah Belajasumba yakni Bengkulu, Lampung, Jambi, Sumsel dan Bangka Belitung untuk meningkatkan kerjasama di berbagai sektor khususnya pembangun di wilayah sekitar perbatasan provinsi.

 

 

 

Harapan tersebut diungkapkan Herman Deru di sela-sela menghadiri pelantikan pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung periode 2019-2024, Arinal Djunaidi dan Chusnunia Chalim di Istana Negara Jalan Medan Merdeka Utara JakartaPusat, Rabu (12/1). 

 

 

 

“Saya sengaja hadir dalam pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung ini. Sebagai salah satu bentuk sukacita serta dalam kerangka merajut tali silahturahmi. Apalagi Sumsel betetangga langsung dengan provinsi Lampung,” ucap Herman Deru.

 

 

 

“sebagai tetangga dekat Lampung. Sumsel akan meningkatkan kerjasama di berbagai sektor khususnya di sekitar wilayah perbatasan,” tambahnya.

 

 

Bukan hanya dengan Provinsi Lampung lanjut Herman Deru. Kerjasama yang erat juga harus terjalin provinsi lainnya khususnya yang masuk dalam wilayah Belajasumba yakni Bengkulu, Lampung, Jambi, Sumsel dan Bangka Belitung.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *