PeristiwaSumsel

Antisipasi Karhutla, Pemprov Sumsel Gelar Pembekalan Kesiapan Menghadapi Bahaya Karhutla

×

Antisipasi Karhutla, Pemprov Sumsel Gelar Pembekalan Kesiapan Menghadapi Bahaya Karhutla

Share this article

Dalam sambutannya, Ketua Tim Pembekalan Karhutla BNPB Pusat, Mayjen TNI (Purn) Drs. Amrin, M.A. mangatakan, bahwa dalam menanggulangi bencana Karhutla ini, BNPB tidak bisa berkerja sendiri tanpa adanya dukungan dari TNI, Polri dan intansi terkait dalam mengatasi bencana alam yang terjadi di negara ini. “Kebakaran hutan dan lahan dapat menyebabkan atau menimbulkan segala macam penyakit dan dapat menganggu jalannya aktivitas masyarakat dan perhubungan baik darat,laut dan udara”, terangnya.

Lanjut Mayjen TNI (Purn) Drs. Amrin, Kebakaran hutan ini juga berdampak pada lahan penghijauan yang sengaja dibakar oleh manusia dalam membuka hutan dan lahan, untuk itu kita semua wajib menjaga lingkungan yang ada disekitar kita. “Paglima TNI dan Kapolri juga memberikan dukungan dalam menanggulangi bencana Karhutla dengan menurunkan perintah kepada Dansat untuk membantu dalam menjalankan tugas BNPB di daerah, marilah kita bersama-sama saling membantu dalam menanggulangi bencana alam ini”, ungkapnya.

Editor : Chandra.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *