Andri Tryansyah Putra selaku Manager Non HVC Sales Operation Telkomsel Sumbagsel mengatakan, “Kegiatan ini kami selenggarakan sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia seni peran di Indonesia. Selain itu, kami juga ingin memberikan apresiasi kepada pelanggan setia untuk bertemu langsung dengan artis idola mereka dengan cukup membeli NSP Soundtrack Si Doel The Movie 2.”
Lebih lanjut dikatakannya, dalam mendukung digital lifestyle, Telkomsel menghadirkan khusus Paket Internet VideoMAX dengan beragam pilihan tarif terbaik. Paket ini dapat digunakan pelanggan untuk mengakses layanan CATCHPLAY, HOOQ, Nickelodeon Play, VIU, dan Tribe.
“Kini pelanggan dapat nonton film favorit kapan saja dan dimana saja dengan Paket VideoMAX yang dapat diperoleh melalui Aplikasi MyTelkomsel atau UMB *363#”, pungkasnya. (eh)
Editor : Jhonny













