KORDANEWS-Untuk menarik wisatawan di Kota Palembang kembali Imara Hotel terletak di Jl. Jend. Sudirman (Simpang Sekip) Palembang hadirkan tempat nongkrong dan hiburan yang berada di lantai 9, tempat tertinggi hotel ini, yaitu Davinci Sky.
Eka selaku owner Davinci lewat Andari selaku marketing Imara Hotel mengatakan “Hadir nya Davinci Sky yang berada di puncak hotel ini, selain menambah tempat nongkrong dan hiburan di Kota Palembang juga menambah fasilitas dari hotel untuk para tamu hotel dan penjung hotel bisa memandang keindahan Kota Palembang dari lantai 9, sambil ditemani musik DJ” jelasan.
Lebih lanjut dikatakannya, tempat ini hanya dibuka pada hari tertentu saja, yaitu pada malam Jum’at, malam Sabtu dan malam Minggu saja dengan menawarkan berbagai macam menu hidangan dari makanan kecil sampai makan besar mulai dari harga Rp. 30.000,- sampai dengan Rp. 65.000,- belum termasuk ppn, sedangkan untuk minumannya mulai dari harga Rp. 40.000,- sampai dengan harga Rp. 1,5 juta sudah termasuk ppn.













