KORDANEWS — Sriwijaya FC dituntut wajib menang saat menjamu pemuncak klasemen wilayah barat Liga 2 Persiraja Banda Aceh di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Minggu (28/7) pukul 15.30 WIB.
Tuntutan tersebut agar dapat mempersempit jarak dengan tim berjuluk Lantak Laju Laskar Rencong.
Apalagi Laskar Wong Kito pada pertandingan kandang terakhir, tim berjuluk Laskar Wong Kito ini harus menelan kekalahan dari 0-2 Persita Tangerang beberapa waktu yang lalu.
Di pertandingan terakhir, Sriwijaya FC juga harus menelan kekalahan dari tim papan bawah PSPS Pekanbaru 2-1.
“Kita harus bangkit dan tidak boleh lagi kehilangan poin saat bermain di kandang sendiri. Di beberapa pertandingan sisa bermain di kandang kita harus sapu bersih semua,” kata Kas Hartadi, Sabtu (27/7).













