KORDANEWS – Pasca kejadian kerusuhan di Kabupaten Empat Lawang hingga kini Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) belum menerima secara resmi laporan.
Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Sumsel, Mawardi Yahya, mengatakan kepolisian dan Bupati Empat Lawang belum melaporkan kejadian tersebut.
Untuk itu dirinya tidak dapat berkomentar apapun terkait kerusuhan antar kepolisian dan massa di Empat Lawang.
“Tim dari Polda sudah turun, kita harus tahan dulu belum bisa berkomentar karena kita belum mendapat laporan resmi,” ujar Mawardi di Kantor Gubernur Sumsel, Kamis (1/8).
Menurutnya pihaknya harus menganalisa terlebih dahulu kejadian agar dapat diselesaikan kasus tersebut.













