PeristiwaSumsel

Pertumbuhan Ekonomi Sumsel Tertinggi di Sumatera, Herman Deru Yakin Kemiskinan Turun Drastis

×

Pertumbuhan Ekonomi Sumsel Tertinggi di Sumatera, Herman Deru Yakin Kemiskinan Turun Drastis

Share this article

Sementara itu Kepala BI Perwakilan Sumsel, Yunita Resmi Sari dalam laporannya menyebutkan laju pertumbuhan ekonomi Sumsel pada semester 1 tahun 2019 masih bertumpu pada sumber daya alam (SDA) yakni getah karet, batubara dan cpo.

 

 

“Kinerja perekonomian Sumatera Selatan 5,8 tersebut berada di atas pertumbuhan ekonomi nasional yang tercatat pada level 5,07%. Selain itu, pertumbuhan ekonomi Sumatera Selatan juga lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi Regional Sumatera sebesar 4,55% (yoy),” ungkapnya.

Yunita Resmi Sari juga menyebut Inflasi Sumatera Selatan triwulan I 2019 berada pada level yang rendah yaitu sebesar 1,66% (yoy) dan berada dalam kisaran target inflasi nasional tahun 2019 yaitu sebesar 3,5±1% (yoy). Realisasi inflasi ini lebih rendah dibandingkan realisasi inflasi triwulan sebelumnya yang tercatat 2,74% (yoy). Angka tersebut lebih rendah dibandingkan realisasi inflasi nasional triwulan I 2019 yang sebesar 2,48% (yoy), dan tercatat sama dengan realisasi inflasi regional Sumatera triwulan I 2019 yang sebesar 1,67% (yoy).

 

 

“Stabilitas keuangan daerah di Sumatera Selatan cukup baik dan terjaga, yang tercermin dari indikator stabilitas keuangan daerah Sumatera Selatan, baik rumah tangga maupun korporasi,” pungkasnya.

 

Editor : Chandra.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *