HeadlineSosok

Turut Berdukacita, Presiden Jokowi Kenang Masa Saat Bersama Mbah Moen

×

Turut Berdukacita, Presiden Jokowi Kenang Masa Saat Bersama Mbah Moen

Share this article

Mengenai hal yang berkesan dari Mbah Moen, Presiden Jokowi mengemukakan, dirinya sudah dua kali berkunjung ke rumah almarhum di Pondok Pesantren Al – Anwar Sarang, Rembang, Jawa Tengah. Setiap kali ke rumahnya, Presiden mengaku pasti diajak masuk ke kamar beliau. Bahkan yang terakhir waktu itu dirinya juga salat jamaah Magrib di kamarnya almarhum, dan Mbah Moen sendiri yang imami.

 

 

Dirinya juga mengaku banyak menerima pesan dari almarhum Mbah Moen. Ia pun masih menyimpan serban yang diberikan langsung oleh Mbah Moen saat masa kampanye Pemilihan Presiden bulan April lalu.

 

 

 

K.H. Maimoen Zubair berada di Makkah, Arab Saudi, untuk menunaikan ibadah haji. Almarhum yang menjabat sebagai Mustasyar PBNU itu meninggal di RS Al Noor, Makkah, pada Selasa (6/8) pagi pukul 04.17 waktu setempat. Jenazahnya akan disemayamkan di kantor Daerah Kerja (Daker) Haji Makkah.

 

 

 

Berdasarkan informasi dari keluarga dan kerabat, kemungkinan besar Mbah Moen akan dimakamkan di Makkah dengan berbagai pertimbangan. (Setkab)

 

 

 

Editor : Jhonny

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *