2. Pilih posisi tidur yang sesuai
leher sakit
Selain pilihan kasur, Sleep Foundation menyebutkan bahwa posisi yang sesuai juga membantu Anda tidur dengan nyaman tanpa sakit punggung.
Ada beberapa posisi tidur yang direkomendasikan untuk orang yang nyeri punggung, antara lain:
-Tidur miring dengan bantal di kepala dan diapit kedua lutut yang ditekuk.
-Tidur menyamping dengan menekuk lutut hingga mengenai siku Anda, seperti posisi janin dalam perut.
-Tidur dengan posisi telentang, bantal di belakang kepala, dan tangan diletakkan di atas perut.
-Apa pun posisi yang Anda pilih, pastikan keselarasan tulang punggung tetap terjaga. Jika Anda mulai tidak nyaman dengan satu posisi, ganti dengan posisi yang lain.
Saat ingin bangun atau berbaring, gerakkan tubuh Anda perlahan. Jangan menggerakkan tubuh secara cepat, menyentak, dan tiba-tiba. Bangun dengan gerakan mendadak ketika tidur dapat memicu sakit punggung.
Ketika ingin bangun, bertumpulah pada tangan Anda. Baru setelahnya geser tubuh Anda ke sisi kasur dan turunkan kaki dari tempat tidur.
3. Lakukan hal-hal yang membantu tidur jadi lebih nyaman
manfaat berendam air panas
Ada banyak hal yang bisa membantu Anda tidur dengan nyaman tanpa diganggu sakit punggung, misalnya mandi air hangat. Mandi air hangat bisa meredakan otot-otot tubuh yang tegang sehingga mengurangi sakit punggung yang Anda rasakan.
Bisa juga dengan mengompres sebentar bagian punggung yang sakit dengan air hangat. Tempelkan handuk kompres ke bagian punggung yang nyeri selama 10 hingga 20 menit sebelum tidur.
Apabila kondisi ini sampai menimbulkan rasa sakit yang tak kunjung hilang, berkonsultasilah ke dokter. Dokter mungkin akan memberikan beberapa resep untuk mengatasi sakit punggung yang Anda alami.
Minumlah obat tersebut sesuai dengan ajuran dokter agar Anda bisa tidur dengan nyaman meski punya sakit punggung.
Editor :John.W













