“The Zuri Hotel Palembang selalu menghadirkan berbagai promo-promo yang menarik, tidak hanya promo kamar dan promo makan sepuasnya saja.” jelasnya, Jum’at (6/9)
Lebih lanjut dikatakannya, kali ini, The Zuri Hotel Palembang menawarkan 3 paket Pempek Makan Place yaitu Paket Pempek 1 seharga Rp 200.000 yang terdiri dari 10 pempek adaan, 10 pempek telur dan 10 pempek lenjer kecil. Selanjutnya, Paket Pempek 2 seharga Rp 250.000 terdiri dari Rp 20 pempek adaan, 15 pempek telur dan 15 pempek lenjer kecil. Kemudian, Paket Pempek 3 seharga Rp 300.000 terdiri dari 10 pempek adaan, 10 pempek telur, 4 pempek lenjer besar, 5 pempek kapal selam. Pempek Makan Place ini terbuat dari ikan gabus dan ikan tenggiri yang diolah langsung oleh para chef handal The Zuri Hotel Palembang.
“Selain itu, kita juga menyediakan 3 Paket Makanan yang spesial yaitu Pizza ZOT, Chicken Honey Boomber dan Bebek Sambal Peda. Untuk harga Pizza ZOT hanya Rp 250.000 nett/porsi yang bisa dinikmati bersama keluarga maupun teman-teman anda sebagai cemilan ketika nongkrong, Pizza ini sudah termasuk Onion Ring dan French Fries. Untuk Chicken Honey Boomber hanya Rp 150.000 nett/porsi sudah termasuk 5 sayap ayam jumbo dengan saus madu pedas. Dan Bebek Sambal Peda yang dipadukan 2 pilihan sambal yang super nampol yaitu sambal kencur dan sambal peda. Paket ini sudah termasuk nasi dan lalapan juga, untuk harganya hanya Rp 175.000 nett/porsi.”, tambahnya.
Editor : Chandra.













