“Kondisi bayinya sekarang semuanya sehat. Awalnya ibu Kristina ingin caesar, namun dokter menyarankan normal. Sehingga kemarin dilakukan persalinan secara normal,”kata Suhaimi, Selasa (10/9).
Menurut Suhaimi, Kristina mengetahui jika mengandung empat bayi pada usia kandungan ke 8 minggu. Saat itu ia pun langsung melakukan persiapan menjelang kelahiran.
“Ibu Kristina kondisinya juga sehat. Ia berharap anaknya yang laki-laki menjadi seorang atlet bulutangkis dan perempuan menjadi pramugari,”ujarnya. (Ab)
Editor : Jhonny













