Health

Beberapa Gejala yang Muncul Ketika Anda Mengalami Maag Akut

×

Beberapa Gejala yang Muncul Ketika Anda Mengalami Maag Akut

Share this article

KORDANEWS – Istilah “maag” tampaknya sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat. Namun, pernahkah Anda mendengar mengenai maag akut? Kondisi ini ditandai dengan kehadiran maag saat ini, yang sebelumnya mungkin belum pernah muncul. Biasanya, keparahan nyeri akibat maag akut bisa berlangsung cukup kuat tapi dengan jangka waktu yang singkat. Pertanyaan selanjutnya yang mungkin hadir di benak Anda, bagaimana cara mengenali gejala maag akut ini?

Apa saja gejala maag akut?
Maag memang terdengar cukup umum, yang sering dikaitkan dengan masalah pencernaan. Sayangnya, banyak orang mengartikan maag sebagai suatu penyakit tertentu, padahal nyatanya bukan.

Ya, maag adalah sebuah istilah yang merujuk pada sekumpulan gejala akibat penyakit tertentu terkait sistem pencernaan. Itu sebabnya, maag disebabkan oleh berbagai masalah pencernaan, seperti GERD atau refluks asam lambung, radang lambung (gastritis), irritable bowel syndrome (IBS), tukak lambung, dan lainnya.

Nah, nama maag akut ini juga sebenarnya tidak ada alias bukanlah suatu penyakit. Dari beberapa penyakit yang penyebab maag, hanya gastritis atau radang lambung saja yang dapat dibedakan menjadi akut dan kronis.

Maka, bisa diperkirakan dari sinilah maag akut berasal, yakni dari peradangan lambung atau gastritis akut. Berbeda dengan maag kronis, kondisi maag akut karena gastritis biasanya disebabkan oleh konsumsi obat NSAID berlebih, infeksi bakteri, serta alergi dan keracunan makanan.

Agar bisa segera diatasi secepatnya, penting untuk mengenali berbagai gejala maag akut karena gastritis berikut ini:

1. Mual dan muntah
sering muntah
Mual dan muntah merupakan salah satu gejala maag, baik itu pada maag kronis maupun maag akut akibat gastritis. Setiap kali Anda merasakan mual, saat itu juga rasa ingin muntah muncul.

Setelah berhasil muntah dan mengeluarkan isi perut, biasanya Anda akan merasa jauh lebih lega. Gejala yang satu ini juga dapat muncul ketika jumlah makanan dalam sekali makan terlalu banyak.

Padahal mungkin saja, sebenarnya jumlah tersebut memang biasa Anda makan sehari-hari. Namun, karena sedang mengalami maag akut, porsi makanan tersebut tampak berkali-kali lipat lebih banyak dibandingkan biasanya.

Hal inilah yang kemudian membuat Anda merasa mual dan ingin muntah. Itulah mengapa gejala maag akut yang satu ini biasanya semakin terasa usai makan.

2. Nyeri perut
maag kronis
Nyeri atau sakit perut sebagai gejala maag akut karena gastritis biasanya terasa di bagian perut mana pun. Ini yang membedakannya dengan gejala maag kronis akibat gastritis, yang cenderung kerap muncul di bagian atas perut.

Seperti gejala maag pada umumnya, nyeri perut akibat maag akut karena gastritis ini juga bisa dipicu oleh peningkatan produksi asam pada lambung. Jumlah asam yang meningkat tersebut akan memenuhi seluruh bagian perut, sehingga membuat Anda mengeluhkan gejala berupa sakit atau nyeri perut.

Perlu diketahui, bahwa tingkat keparahan serta lama waktu keluhan ini berlangsung bisa berbeda-beda pada setiap orang. Ada yang mengalami sakit perut parah, sampai tidak sanggup melakukan kegiatan apa pun.

Sementara beberapa lainnya, masih bisa menahan keluhan ini dan gejalanya cepat membaik.

3. Perut kembung
perut kembung
Masih ada hubungannya dengan nyeri perut pada gejala maag akut karena gastritis sebelumnya. Penumpukan asam pada sistem pencernaan juga bisa menimbulkan rasa kembung dan penuh dengan gas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *