Sementara itu, Gubernur Sumsel, Herman Deru mengimba, masyarakat untuk tidak takut beraktivitas di luar ruangan. Karena kondisi udara di Kota Palembang masih dalam tahapan sedang dan belum berbahaya.
“Tadi sudah saya sampaikan ISPU kita itu masih sedang, ada levelnya, sehat 1-50, sedang 50-100, tidak sehat 100-200 di atasnya berbahaya kita masih di level sedang dan tidak sehat,”ujarnya.
Deru menambahkan, dirinya sudah menurunkan tim Balitbang untuk mengatasi masalah karhutla dan kabut asap di Sumsel. Hingga saat ini tim masih menggali informasi mengenai masalah kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
Editor : Red.













