KORDANEWS – Toilet umum merupakan salah satu tempat yang dianggap jorok karena digunakan oleh siapa pun. Oleh karena itu, dibutuhkan strategi dan tips ampuh ketika menggunakan toilet umum agar terhindar dari segala jenis bakteri dan penyakit. Apa saja tips sehat memakai wc umum?
Tips aman dan sehat menggunakan toilet umum
Pada saat bepergian, menggunakan toilet umum mungkin tak dapat dihindari ketika ingin buang air kecil atau besar. Jika ditahan, tentu akan menimbulkan masalah baru yang mungkin memengaruhi kesehatan Anda.
Akan tetapi, sulitnya memilih WC umum yang bersih dan nyaman, membuat kebanyakan orang memilih untuk menahannya. Akibatnya, risiko infeksi saluran kencing atau sembelit pun meningkat.
Nah, supaya hal tersebut bisa Anda hindari, mari ikuti langkah-langkah di bawah ini.
1. Mencari toilet yang layak
pee shy, fobia buang air kecil di tempat umum
Jika Anda mulai merasakan sensasi ingin ke toilet, cobalah cari toilet yang setidaknya bersih di mata Anda. Jangan menunggu sampai benar-benar kebelet untuk mencari toilet yang layak.
Contohnya, di minimarket biasanya terdapat toilet yang dikhususkan untuk pelanggan mereka. Umumnya, toilet minimarket atau toko seperti itu lebih bersih dibandingkan WC umum di pom bensin atau area istirahat lainnya.
2. Masuk ke toilet dengan hati-hati
main hp di toilet
Salah satu tips aman ketika menggunakan toilet umum adalah berhati-hati saat memasukinya. Kadang, saking kebelet, orang lupa dan menganggap WC umum seperti WC di rumah.
Padahal banyak benda yang mungkin jadi sumber bakteri. Cobalah untuk tidak menyentuh permukaan benda apa pun secara langsung.
Hal tersebut dikarenakan hampir sebagian besar orang tidak mencuci tangan, sehingga risiko terpapar bakteri lebih besar.
Anda bisa menggunakan syal atau lengan Anda ketika memegang suatu benda agar tangan Anda terlindungi. Gunakan tangan yang tidak sering Anda pakai untuk melakukan aktivitas di dalam toilet, seperti menyiram kloset dan mengambil tisu.
3. Hadapi baunya
air kencing bau amis
Tidak jarang ketika Anda memasuki toilet umum, aroma yang tidak mengenakkan mulai tercium dan membuat Anda mual. Akan tetapi, karena tidak ada pilihan toilet lain, mau tidak mau Anda harus menghadapi bau tersebut.
Menangani bau yang ada toilet pun tidak dilakukan sembarangan. Anda bisa menghirup udara dari balik baju Anda yang mungkin aromanya jauh lebih baik dibandingkan toilet tersebut.
Selain itu, menutupi area hidung dengan syal atau tangan Anda pun bisa dilakukan jika baunya sudah tidak tertolong. Yang terpenting, ingatlah untuk tidak menahan “panggilan alam” itu terlalu lama.













