Sedangkan Ketua Tim Puldata wilayah provinsi Sumsel Brigjen TNI Donny Ricky Peack Makaminan dari tim staf ahli panglima TNI AD mengatakan masalah terorisme saat ini sudah mengkhawatirkan. Kedatangan dirinya bersama tim ke provinsi Sumsel untuk mengetahui dan memetakan sel – sel tidur terorisme di Sumsel. “Kami ingin mengetahui keberadaan sel-sel tidur ini. Terlebih lagi terkait adanya satuan komando khusus TNI untuk ikut ambil bagian dalam pemberantasan terorisme”,terangnya.
Brigjen TNI Donny Ricky Peack Makaminan melanjutkan komando pasukan khusus TNI dalam pemberantasan aksi terorisme terbit melalui Keputusan Presiden guna mengatasi eskalasi munculnya terorisme di Indonesia. Dirinya pun menegaskan meski situasi dan kondisi keamanan kondusif hal ini jangan sampai membuat lengah dan terlena, serta tetap menjadi perhatian.
Editor : Chandra.













