Lebih lanjut dikatakan nya, kedepan tarif pajak reklame akan disesuaikan dengan pembagian kawasan tersebut, Insyaallah tahun depan akan tercapai sama seperti tahun ini, ditambah reklame isendentil yang ada di mall- mall, yang saat ini ada dua sektor pajak lagi yang sudah mendekati capaian target 100%. Sektor pajak parkir saat ini capaiannya sudah mencapai 96% dari target Parkir sebesar 34 M dengan realisasi sampai 20 Desember mencapai Rp. 32.662.639.697.
Target Parkir 2018 sebesar Rp. 30,5 Miliar tercapai s.d 31 Desember 2018 Rp. 32.508.627.038 (106%) surplus 6 %, hanya ada peningkatan sedikit. Tahun ini kami optimis pajak parkir akan tembus 100%, karena telah kita pasang alat e- tax.
Sementara untuk sektor pajak bumi dan bangunan (PBB), saat ini sudah mencapai 80,57% dari target yang ditentukan yakni sebesar Rp275 Miliar. Realisasi sampai dengan 20 Desember Rp. 222.055.503.812 kita berharap masih dapat mengejar di sisa waktu yg ada ini.
“Pencapai masih rendah hanya berkisaran capaian 70% di sektor pajak hotel dan restoran, kalau tahun lalu kita ada event besar dan Kota Palembang sebagai tuan rumah Asian Games, kalau tahun ini mengalami sedikit penurunan,” jelasnya.
“Ini merupakan pencapaian hasil kerja keras tim reklame yang sudah berkerja dengan maksimal, semua berkat kerja keras semua tim serta jajaran UPT BPPD yang tersebar diseluruh kecamatan yang ada,” tutup Agung Nugraha selaku Kepala Bidang Pajak Daerah Lainnya BPPD Kota Palembang. (eh)
Editor : Chandra.













