SosokSport

Kedatangan Ibrahimovic Tegaskan AC Milan Sedang Putus Asa?

×

Kedatangan Ibrahimovic Tegaskan AC Milan Sedang Putus Asa?

Share this article

KORDANEWS – AC Milan resmi memulangkan Zlatan Ibrahimovic pada bursa transfer Januari ini. Striker kawakan ini datang dengan mengumbar janji bakal membangkitkan tim dari keterpurukan musim ini.

Milan terus tergelincir sejak awal musim. Pemecatan Gennaro Gattuso musim lalu dianggap keliru, Marco Giampaolo gagal, dan kini ada Stefano Pioli yang memikul tugas berat.

Masalahnya, komposisi skuad Milan yang sekarang tampak belum cukup kuat untuk bersaing. Kekalahan 0-5 dari Atalanta akhir tahun lalu sudah cukup menjelaskan betapa jauhnya Milan tercecer saat ini.

Tentu, Ibra diharapkan bisa membantu Milan bangkit dan melangkah lagi, tapi justru karena itulah kehadiran Ibra menegaskan masalah Milan.

Milan yang Putus Asa
Ibra merupakan salah satu pemain yang pernah sukses bersama Milan, Scudetto jadi tolok ukur. Biar begitu, Ibra sekarang sudah 38 tahun dan mendekati usia pensiunnya.

Kedatangan Ibra sekaligus membenarkan bahwa Milan tak lagi berjaya, bahwa level putus asa mereka sudah tidak tertolong. Ketika klub yang dahulu pernah berjaya di Eropa takluk 0-5 dari tim medioker, jelas ada yang salah.

“Dalam dua-tiga pekan terakhir, saya lebih banyak berbicara dengan mereka [pihak Milan] daripada dengan istri saya sendiri!” ujar Ibra.

Artinya, kedatangan Ibra bisa jadi tidak direncanakan sebelumnya. Pihak klub, yang diwakili Zvonimir Boban dan Paolo Maldini, memilih solusi tercepat untuk mencegah situasi terus memburuk.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *