KORDANEWS – Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrembang) RKPD tahun 2021, dalam rangka penjaringan aspirasi masyarakat usulan pembangunan tingkat kecamatan wilayah dapil 3 Kabupaten Lahat, Kecamatan Lahat Selatan, Pulau Pinang, Gumay Ulu, Pagar Gunung, Tanjung Tebat, Kota Agung, Mulak Ulu dan Mulak Sebingkai, Jumat (24/01).
Acara ini juga bersamaan dengan peresmian Gedung Serbaguna “Cahaya Bersinar” Desa Kerung Kecamatan Lahat Selatan, mengusung tema “Dengan semangat Musrenbang kita wujudkan Visi Kabupaten Lahat mewujudkan masyarakat Kabupaten Lahat yang Berakhlak, Mandiri, Berkeadilan, Makmur dan Sejahtera serta terselenggaranya pembangunan yang berbasis pemerataan dan berkelanjutan.
Acara ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Lahat H. Haryanto SE MM MBA, Anggota DPRD Lahat dapil 3, Kepala Dinas, Kepala Badan, seluruh Camat wilayah dapil 3, Koramil, Polsek, perwakilan seluruh Kepala Desa di dapil 3, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan, Perangkat Desa dan masyarakat Desa Kerung.
Sambutan perwakilan dari DPRD dapil 3 H. Mimhaimi, ia mengucapkan syukur Alhamdulillah masih diberikan kesehatan sehingga pada hari ini akan melaksanakan Musrenbang, tingkat Kecamatan wilayah dapil 3.













