KORDANEWS – Pembangunan pasar ikan modern yang sekarang hampir dalam tahap penyelesaian, merupakan pilihan dari Kementerian Perikanan untuk beberapa Kota di Indonesia dan Palembang masuk dari salah satu Kota yang mendapat kesempatan untuk memiliki dan mempunyai pasar modern.
Hal ini disampaikan H. Aprizal Hasyim Kepala Dinas Perikanan Kota Palembang kepada KordaNews mengatakan “Palembang ini termasuk luar biasa di Indonesia, cuma ada tiga yang dibangun pasar Ikan Moderen, Kota Palembang, Muarabaru dan Bandung. Dan Alhamdulillah dari tahun 2017 pengusulan, kemudian digodok dan kita dipilih pada tahun 2018, untuk diadakan Pasar Ikan Modern oleh Kementrian Perikanan. Untuk mendapatkan Pasar Ikan Modern tersebut ada satu syarat dari Kementerian, yaitu tanah great and clean dan setelah diteliti oleh Bapeda dan FS dari Bapeda yang diadakan pada Kecamatan Ilir III tersebut masuk dalam kategori untuk lokasi perdagangan dan bisa diperuntukan pasar modern disana dan memang merupakan tanah pemerintah kota, tapi sebelumnya dimanfaatkan tempat kantor Pol-PP dan Panti Pijit Tunanetra yang sudah direlokasi semua dan tidak ada masalah sampai sekarang” ungkapnya.
Menurutnya, pembangunan Pasar Ikan Modern sudah mencapai 96 persen per Minggu kemaren dan semuanya itu ada di Kementerian, mulai dari Tender, Pengawasan dan segala macamnya itu, semua dari Kementerian dan kita sebagai Pemerintah Kota hanya menerima manfaat nya saja nantinya.
Dikatakannya, dari tempat dan pelaksanaan pembangunan nya pasar ikan tersebut disana semua dari Bapeda dan berdasarkan hasil kerja bersama semua dinas seperti Bapeda, Amdalalin dari Dishub, karena proyek pusat untuk pemerintah Kota Palembang jadi dikerjakan bersama seluruh dinas dan yang mengusulkan memang dari Dinas Perikanan ke Kementrian.













