KORDANEWS – Kakak beradik pebalap MotoGP, Marc Marquez dan Alex Marquez, melakukan berbagai kegiatan untuk membunuh waktu selama isolasi di tengah pandemi corona termasuk dengan menjadi Minions.
Seperti terlihat dalam unggahan Instagram Alex Marquez dalam akun alexmarquez73, pebalap yang baru mentas dari kelas Moto2 itu mengenakan kostum Minions.
Sembari mengenakan kostum dari salah satu tokoh di film kartun Despicable Me itu, Alex melakukan tantangan melakukan juggling tisu toilet yang belakangan cukup populer di media sosial.
Dalam unggahan video berdurasi 18 detik itu, memang hanya terlihat Alex yang mengenakan kostum sementara Marc bertugas sebagai juru kamera.
Duet baru tim Repsol Honda itu gagal melakukan debut lantaran balapan Qatar yang berlangsung Minggu (8/3) lalu hanya menyertakan kelas Moto2 dan Moto3.













