HeadlinePeristiwaSumsel

Update 23 April 2020 : Kasus Positif Corona Bertambah Jadi 93 Orang di Sumsel

×

Update 23 April 2020 : Kasus Positif Corona Bertambah Jadi 93 Orang di Sumsel

Share this article

KORDANEWS — Setelah tiga hari nihil kasus positif Covid-19 atau virus corona di Sumatera Selatan (Sumsel), kini pada Kamis (23/4) mengalami penambahan 4 orang dengan total 93 pasien positif corona.

 

“Dari data yang kami dapatkan ada penambahan hari ini yakni 4 orang untuk kasus positif corona, “ujar Jubir gugus tugas penanganan Covid-19 Sumsel, Yusri, Kamis (23/4).

Dirinya mengatakan ke empat orang tersebut yaknid dua orang dari Kota Prabumulih dan dua orang Kota Palembang yang semuanya berstatus lokal.

 

“Dua kasus Prabumulih yang terkena dampak yakni 4 tahun dan 17 tahun dan Palembang usianya 54 dan 30 tahun dengan semuanya berjenis kelamin perempuan, “ungkapnya.

 

Sementara itu, jumlah total Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 141 orang, yang selesai 72 orang, dan masih dalam proses 69 orang atau kasus dan PDP yang baru 9 orang.

 

“Kalau untuk jumlah Total Orang dalam Pemantauan (ODP) 3121 orang atau kasus, yang selesai 2078 dan masih dalam proses 1043 orang atau kasus,” ungkap Yusri.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *