Headline

Menu Berbuka Puasa, Yuk Cobain Resep Pidang Iga Sapi Khas Palembang

×

Menu Berbuka Puasa, Yuk Cobain Resep Pidang Iga Sapi Khas Palembang

Share this article

KORDANEWS — Selain pempek Palembang juga kaya akan kuliner yang lezat yakni pindang iga sapi khas Palembang yang begitu menggugah selera.

Pindang iga sapi ini merupakan salah satu kuliner khas Palembang dengan rasanya yang gurih apalagi saat dinikmati hangat-hangat kuah pindangnya terasa segar.

Selain itu pindang iga sapi ini menggunakan beragam rempah-rempah yang dapat meningkatkan ketahanan tubuh dari masuknya bakteri atau virus termasuk virus corona atau Covid-19.

Tentu sangat bermanfaat bagi masyarakat Palembang, karena pindang Iga Sapi ini dibuat dengan bahan rempah-rempah asli Indonesia dan tanpa bahan penyedap.

Berikut tips cara membuat pindang iga ala Cik Puan milik Ibu Ita Ismail yang berada di Jalan Sukabangun I Palembang.

“Dalam pembuatan pindang iga sapi memerlukan bahan rempah untuk memberikan aroma menggoda dan tidak menimbulkan amis dari daging sapinya. Serta membuat rasa kuah kaldu lebih lezat,” bebernya, Selasa (5/4).

Tahap pertama rebus terlebih dahulu daging iga sapi kurang lebih satu jam.

Selanjutnya siapkan bumbu rempah-rempah yakni asam jawa yang sudah dicairkan, kemudian geprek daun serai, lengkuas dan daun salam.

Lalu untuk bahan-bahan yang di blender seperti cabai, jahe, kunyit, bawang merah dan bawang putih kemudian campurkan bumbu yang telah di Blender ke dalam rebusan daging iga sapi.

Setelah daging iga sapi setengah matang baru tambahkan bumbu-bumbu yang telah disediakan. Hal tersebut dilakukan agar bumbu meresap ke dalam daging.

“Kemudian saat merebus daging iga sapi, masukkan nanas yang telah dipotong. Nanas berguna sebagai bahan yang mempercepat pelembutan daging dan membuat daging lebih cepat empuk,” bebernya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *