Sumsel

Fasilitasi Perpustakaan Online Di RSUD Bagi Pasien Covid-19

×

Fasilitasi Perpustakaan Online Di RSUD Bagi Pasien Covid-19

Share this article

KORDANEWS – Inovasi dan terobosan di tengah wabah covid-19 terus digencarkan Pemerintah Kabupaten Muba. Setelah meluncurkan aplikasi online Blanje untuk memenuhi kebutuhan dapur masyarakat yang digarap Dinas Perdagangan dan Perindustrian Muba, kini giliran RSUD Sekayu yang meluncurkan inovasi perpustakaan online untuk pasien umum dan pasien Covid-19 yang sedang menjalankan perawatan di RSUD Sekayu.

“Demi menciptakan inovasi yang kreatif, kami pihak RSUD Sekayu telah mempunyai perpustakaan online guna memenuhi minat baca bagi pengguna internet dan bisa diakses di http://perpus.rsudsekayu.mubakab.go.id,” ungkap Direktur RSUD Sekayu, Makson Parulian Purba.

Dikatakan, saat ini perpustakaan online tersebut sudah aktif perpustakaan RSUD sebagai bahan referensi bacaan bagi pasien Covid-19, pasien lainnya yang dirawat juga bagi keluarga yang menunggu pasien umum atau lagi menunggu membaca.

“Baru aktif Sabtu kemarin dan telah dikunjungi 88 orang, semoga ini bisa menjadi penyemangat pasien untuk bisa sehat,” harapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *