Sport

Houssem Aouar Diincar Juventus dan Man City, Lyon Siap Jual

×

Houssem Aouar Diincar Juventus dan Man City, Lyon Siap Jual

Share this article
Lyon's French midfielder Houssem Aouar celebrates after scoring the opener during the French Cup quarter-final football match between Olympique Lyonnais and Olympique de Marseille at the Groupama stadium in Decines-Charpieu near Lyon, central eastern France on February 12, 2020. (Photo by ROMAIN LAFABREGUE / AFP) (Photo by ROMAIN LAFABREGUE/AFP via Getty Images)

KORDANEWS – Direktur Olahraga Lyon, Juninho mengomentari rumor ketertarikan Juventus dan Manchester City terhadap Houssem Aouar. Ia menyebut sang gelandang tersedia di bursa transfer musim panas ini.

Aouar pertama kali menembus tim utama Lyon pada tahun 2017 silam. Perlahan tapi pasti ia berhasil mengamankan satu tempat di skuat Les Gones.

Pemain 22 tahun itu membuat total 24 gol dan 25 assist dari total 135 penampilannya di tim utama Lyon. Statistiknya yang ciamik itu membuat Juventus dan Manchester City tertarik merekrutnya.

Ketika dikonfirmasi mengenai rumor tersebut begini jawaban Juninho. “Saya tidak kaget dengan rumor itu,”beber Juninho kepada RMC Sport.

Situasi Normal
Juninho menilai wajar jika tim-tim sekelas Juventus dan Man City mengincar jasa Aouar di musim panas ini.

Ia menyebut sang gelandang memiliki kualitas di atas rata-rata sehingga normal jika banyak klub menginginkannya.

“Ketika anda memiliki pemain yang hebat, wajar jika tim yang lebih besar dan juga punya ekonomi yang kuat tertarik untuk merekrutnya,”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *