Kordanews – Masih dalam rangkaian peringatan HUT RI ke-75, setelah mengikuti upacara peringatan detik-detik proklamasi secara virtual, Gubernur Sumsel Herman Deru didampingi Ketua TP PKK Sumsel Feby Deru melepas tim Gerakan Bersama Pakai Masker (Gebrak Masker) TP PKK Sumsel dan Dewan Pengurus Daerah Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (DPD IKAPTK) Sumsel.
Gubernur Herman Deru mengapresiasi gerakan yang dilaksanakan TP PKK Sumsel bersama DPD IKAPTK Sumsel. Menurutnya di masa sulit pandemi covid-19 ini, perhatian dan kepedulian kepada masyarakat dengan membagikan masker merupakan hal baik. “Gerakan ini telah diinisiasi oleh TP PKK Sumsel pada masa-masa awal pandemi covid-19 hingga saat ini”, katanya di halaman Griya Agung, Senin (17/08).
Lebih jauh Herman Deru berharap gerakan pembagian masker ini dapat dilakukan menyeluruh ke Sumsel hingga masyarakat dapat merasakan manfaatnya. Selama pandemi covid-19 ada sejumlah kebiasaan baru yang harus dilakukan dalam beraktivitas. Untuk itu HD meminta agar saat pembagian masker hendaknya juga masyarakat diedukasi tentang protokol kesehatan.
“Ini harus dilakukan. Saat beraktivitas di luar rumah harus menggunakan masker untuk proteksi diri. Masih sering dijumpai masyarakat yang enggan menggunakan masker. Tentu kita berharap vaksinnya bisa segera diketahui hasilnya bagi kita semua”, pungkasnya.
Sementara Ketua TP PKK Sumsel Feby Deru mengatakan pembagian masker hari ini dilakukan secara serentak. Kegiatan tersebut terselenggara atas kerjasama TP PKK Sumsel, DPD IKAPTK Sumsel, dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Sumsel.













