KORDANEWS – Satu unit mobil ambulance nampak standby didepan rumah Heriyanti putri bungsu dari Akidi Tio penyumbang dana Covid-19 Rp 2 Triliun yang tengah heboh di Sumatera Selatan.
Dari pantauan dilapangan, mobil ambulance dari dinas kesehatan Palembang ini tiba dirumah Heriyanti di Jalan Tugumulyo Kelurahan, 20 Ilir D3 Kecamatan, Ilir Timur I . Sekitar pukul. 14:41 WIB.
Terlihat tiga orang petugas kesehatan masuk kedalam rumah Heriyanti dengan membawa satu tabung oksigen.
Namun sebelum mobil ambulance tiba dirumah, Rudi suami Heriyanti terlebih dulu keluar dari rumah sambil membawa dua tabung oksigen dengan sepeda motor Honda Beat warna putih.













