KORDANEWS – Kiana Nafeza Putri (1,5 bulan) Bayi malang yang tinggal di Dusun Talang Belumai Kecamatan Pagaralam Selatan, Kota Pagaralam, Sumatera Selatan. Dari pasangan Andri (30) dan Nini Oktarina (21) menderita penyakit Hidrosefalus yaitu penumpukan cairan di rongga otak. Butuh uluran tangan dermawan.
Orang tua bayi penderita Hidrosefalus Nini Oktarani di dampingi Merly Purnamasari mengatakan, bahwa anak dari keluarga ini menderita sakit Hidrosefalus sejak umur bayi 3 bulan.
“Anak dari adik sepupu saya ini sudah kena Hidrosefalus dari umur 3 bulan,” ujarnya.
Bayi yang bernama Kiana Nafeza ini sekarang sudah berusia 1,5 bulan dan sejauh ini telah melakukan 1 kali jalani pengobatan di Rumah sakit namun belum sehat juga dan di rujuk harus menjalani operasi lanjutan di RS yang ada di kota Palembang.













