KORDANEWS – Untuk mempercepat pemutusan mata rantai Covid 19, Pt. Bumi Sawindo Permai (BSP) bekerja sama dengan Gabungan Lembaga Ormas, Wartawan (GLOW) dan Nakes Kabupayen Muaraenim menggelar vaksinasi dosis 1 dan 2, pfizer dan sinovac. 500 orang lebih warga Kecamatan Lawangkidul dan Tanjungagung berhasil di vaksin.
Kegiatan bertema payo vaksin wujudkan masyarakat sehat dan produktif ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna PT BSP, Kecamatan Tanjung Agung, Senin (13/12/2021).
Saka Adrison, GM PT.BSP mengatakan Pt. BSP turut berkontribusi kepada pemerintah dalam rangka percepatan vaksinasi kepada masyarakat Kecamatan Lawang Kidul dan Kecamatan Tanjung agung, agar semangkin banyak warga yang divaksin dan target herd imunity tercapai maksimal.
“Saya ucapkan terima kasih kepada GLOW Kabupaten Muara Enim yang dapat bekerjasama dengan Pt. BSP dalam pelaksanaan Vaksinasi ini,” ujar dia.
Dia menambahkan, ditengah pandemi covid 19 ini diketahui tingkat penyebaran covid telah menurun, namun harus tetap waspada, dengan mematuhi protokol kesehatan.













