Health

Panduan Diet Rendah Purin untuk Pasien Asam Urat

×

Panduan Diet Rendah Purin untuk Pasien Asam Urat

Share this article

KORDANEWS – Asam urat merupakan salah satu bentuk radang sendi yang dapat menimbulkan serangan nyeri parah secara tiba-tiba. Ketika serangan ini terjadi, pasien bisa terbangun di tengah malam dengan sensasi jempol terbakar. Sayangnya, penyakit asam urat tidak bisa sembuh total. Namun, gejalanya dapat dikendalikan dengan melakukan langkah pencegahan, misalnya seperti menjalani diet rendah purin.

Purin dan pengaruhnya terhadap penyakit asam urat

Purin adalah molekul yang terdiri dari atom karbon dan nitrogen. Dalam tubuh manusia, purin terdiri dari dua jenis, yaitu purin endogen dan purin eksogen.

Purin endogen merupakan purin yang diproduksi oleh tubuh dan secara alami ditemukan pada sel tubuh. Jenis purin ini memenuhi dua pertiga dari total purin yang ada di dalam tubuh manusia.

Sementara itu, purin eksogen merupakan purin yang didapatkan melalui makanan. Bersama dengan purin endogen, purin eksogen akan dicerna oleh tubuh dan menghasilkan produk sampingan berupa asam urat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *