Kriminal

Dua Pelaku Pembunuhan Di Ogan Ilir Ditangkap Polisi

×

Dua Pelaku Pembunuhan Di Ogan Ilir Ditangkap Polisi

Share this article

KORDANEWS – Sukarni alias Etet (46), warga Dusun I, Desa Talang Balai Baru 2, Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir (OI), ditemukan tak bernyawa di pinggir jalan. Ternyata dibunuh dua bersaudara, warga Desa Tanjung Raja Selatan, dimana korban ditemukan berlumuran darah.

Pelakunya yakni Padli Gustian (19), dan kakaknya Firli Pratama (21). Pembunuhan Etet terjadi, Rabu (23/03), sekitar pukul 14.30 WIB.

Berdasarkan keterangan resmi Polres OI, kejadian itu bermula ketika korban datang ke Desa Tanjung Raja Selatan, dan menemui pelaku Padli. Lalu korban menampar pipi pelaku Padli sambil membawa senjata jenis balok kayu.

Tak terima dengan tamparan yang dilayangkan korban, pelaku Padli lantas pulang ke rumah mengambil senjata tajam jenis golok sepanjang 15 centimeter. Lalu pelaku Padli mendatangi korban kembali, dan menantang korban untuk berduel.

“Sedangkan korban membawa senjata balok kayu sepanjang satu meter. Dan sebilah parang yang dipinjamnya dari warga sekitar,” terang Kapolres OI AKBP Yusantiyo Sandhy dalam rilis, Kamis (24/03).

Ketika keduanya hendak berkelahi, datang pelaku Firli dan melerai perkelahian keduanya. Korbanpun mengembalikan parang yang dipinjamnya dari.masyarakat sekitar teraebut.

“Ketika korban hendak pulang. Sampai di dekat Musala desa tersebut, pelaku Padli mengejar korban. Saat itu pelaku Firli masih melerai adiknya agar tak berkelahi lagi dengan korban,” ungkapnya.

Namun ternyata sakit hati dan dendam yang ada di hati pelaku Padli, tampaknya belum redam. Pelaku Padlipun kembali mengejar korban yang saat itu hendak berjalan pulang, dengan sajam yang dibawa sebelumnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *